Saturday 18 November 2023

Cara Transfer Pulsa Telkomsel Dengan Mudah dan Cepat

Pulsa menjadi salah satu kebutuhan utama dalam era digital ini. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, operator telekomunikasi menyediakan berbagai cara untuk mentransfer pulsa antar pengguna. Jika kamu menggunakan kartu Telkomsel dan ingin mengirim pulsa kepada sesama pengguna Telkomsel, berikut adalah panduan langkah demi langkah yang dapat kamu ikuti untuk melakukan transfer pulsa telkomsel. Dengan fitur ini, kamu dapat berbagi pulsa dengan teman atau keluarga kamu ketika mereka membutuhkannya.

transfer pulsa telkomsel

Cara melakukan transfer pulsa Telkomsel dengan mudah dan efisien, mulai dari Rp 5.000

Ada 2 cara untuk melakukan transfer pulsa telkomsel, cara pertama melalui *858# dan yang kedua melalui Aplikasi Mytelkomsel.

TRANSFER PULSA MELALUI *858#

  1. Pastikan Kamu Memiliki Saldo Pulsa Yang Cukup, Langkah pertama dalam melakukan transfer pulsa adalah memastikan bahwa kamu memiliki pulsa yang mencukupi untuk melakukan transfer. Pastikan Anda memiliki saldo pulsa telkomlsel yang cukup untuk jumlah pulsa yang akan Anda kirimkan ke penerima.
  2. Selanjutnya Ketik *858#, Langkah berikutnya adalah dengan menekan kode dial *858# pada ponsel kamu. Pada menu yang muncul pilih nomor 1. Tranfer Pulsa.
  3. Selanjutnya, masukan nomor tujuan transfer pulsa, Contoh (085222222222), lalu tekan kirim.
  4. Langkah berikutnya, masukan jumlah pulsa telkomsel yang akan ditransfer, Minimal 5000 dan maksimal 1000000 (Sebagai catatan : Mengetik jumlah pulsa harus tanpa tanda titik ataupun koma)
  5. Dan terakhir Pilih atau ketik angka 1 sebagai tanda persetujuan dan tekan kirim.
  6. Transfer pulsa telkomsel selesai dan pulsa akan terkirim kepada nomor tujuan.

Selain menggunakan cara diatas, transfer pulsa telkomsel juga dapat dilakukan melalui aplikasi Mytelkomsel. Berikut cara transfer pulsa telkomsel menggunakan aplikasi Mytelkomsel.

  1. Buka aplikasi MyTelkomsel di ponsel kamu.
  2. Klik menu "Kirim Hadiah" (menu ini bergambar pesawat kertas)
  3. Masukkan nomor tujuan transfer pulsa dan pilih nominal yang akan kamu kirim. 
  4. Pilih "Transfer Pulsa"      
  5. Pilih metode pembayaran yang diinginkan.
  6. Masukkan kode OTP.
  7. Terima notifikasi transaksi dan selesai pulsa kamu akan terkirim.

Yang perlu diingat, melakukan transfer pulsa ini tidak gratis. Artinya pulsa kamu akan terpotong beberapa rupiah sebagai biaya kirim. Untuk biaya transfer pulsa telkomsel yang dikenakan berbeda beda, tergantung kamu menggunakan cara transfer pulsa melalui *858# atau transfer pulsa melalui Mytelkomsel. Berikut rincian biaya yang dikenakan saat melakukan transfer pulsa ke sesama pengguna telkomsel.

Rincian biaya transfer pulsa telkomsel melalui *858# :

Rincian biaya transfer pulsa telkomsel melalui Aplikasi Mytelkomsel :


Sekian artikel mengenai cara transfer pulsa telkomsel dengan mudah dan cepat melalui kode dial 858# dan transfer pulsa telkomsel menggunakan aplikasi My telkomsel di smartphone.

0 komentar:

Post a Comment

Untuk Berkomentar Tanpa Login, Silahkan Pilih "Anonymous" Pada Comment As Dibawah.
Komentar Akan Tampil Setelah Mendapatkan Persetujuan Admin.